Komando Strategis Angkatan Darat (Kostrad) menggelar Adventure Trail (AT), untuk memperingati hari jadinya pada 6 Maret 2016 lalu. Puncak gelaran tersebut akan dihelat pada hari Minggu 27 Maret 2016 mendatang, dengan titik Start dan Finish di Daerah Latihan Gunung Sanggabuana, Kec. Loji, Kab. Karawang, Jawa Barat.
Dari keterangan Ketua Panitia Penyelenggara, Kolonel Inf Ronta Agus Kistanto, S. I. P., Adventure Trail ini, selain bertujuan memperkenalkan olahraga Advanture Trail kepada masyarakat luas, sebagai salah satu penyaluran dan pembinaan hobi otomotif, meninggkatkan kemampuan para Offroader, juga sebagai ajang promosi obyek wisata di Kab. Karawang kepada masyarakat luas.
"Dari kegiatan ini ditargetkan diikuti 1.000 peserta dari berbagai daerah di Indonesia, jadi cukup banyak", jelasnya
Ia menambahkan, Adventure Trail ini bukan balapan motor layaknya road race, tetapi merupakan ajang bergengsi untuk menghadapi tantangan sekaligus menguji adrenalin, dimana peserta selain diuji kemampuannya melintasi medan yang telah disiapkan, mereka juga diajak untuk menikmati keindahan dan pesona alam di sepanjang rute yang dilewati.
"Rute yang akan dilalui peserta, Start di Sanggabuana, kemudian melintasi mapay-mapay Kaki Gunung Sanggabuana, melewati Curug Cigentis, yang merupakan salah satu obyek wisata, kemudian finish di Sanggabuana kembali", jelas Kolonel Inf Agus Ronta, yang juga seorang penggemar olahraga offroad ini.
Melalui kegiatan adventure trail ini, Ketua Panitia berharap dapat dijadikan sebagai ajang peningkatan prestasi para offroader sekaligus sebagai sarana komunikasi dan silaturahmi Kostrad dengan masyarakat dalam rangka memperkokoh kemanunggalan TNI dengan rakyat, sejalan dengan tema HUT ke-55 Kostrad tahun ini, yaitu : “Dilandasi Semangat HUT Ke-55 Kostrad Kita Mantapkan Jati Diri Prajurit Kostrad yang Profesional Dicintai Rakyat”.
0 komentar: